![]() Greetings, Mi Fans! Aqshal di sini. Android 10 resmi diluncurkan untuk Mi A2 Lite! Kamu dapat melakukan pembaharuan melalui laman pembaharuan sistem (OTA) atau mengunduh file .tgz nya di sini: (File .tgz belum tersedia di laman Mi Community. Saya akan memperbaharuinya saat link tersedia.)
INFORMASI PENTING TERKAIT PEMBAHARUAN Laporan perangkat menderita bootloop (Kasus 1, Kasus 2, Kasus 3) terjadi di sebagian besar pengguna di banyak negara. Dua orang dari tim Mi Community yang menggunakan Mi A2 Lite tidak merasakan masalah bootloop ini. Silahkan lakukan riset dan lakukan backup data sebelum mengunduh pembaharuan.
Cara mengunduh pembaharuan
Ukuran update: 1.1GB (dapat bervariasi) Adanya laporan perubahan maupun masukkan dari kalian sangat berguna untuk pengguna lain. Jadi saya mengajak kalian untuk melaporkan adanya bug atau fitur-fitur baru yang tidak diumumkan secara resmi. Update F.A.Q Frequently Asked Questions P: Pembaharuan Android 10 menggunakan security patch kapan? Pembaharuan keamanan Android 10 menggunakan february security patch. P: Di Mi A2 Lite saya belum ada pembaharuan. Gimana, nih? Ada kemungkinan pembaharuan dibagikan secara bertahap. Biasanya tidak lama. P: Pembaharuan untuk perangkat Android One lain sudah rilis, belum? Pembaharuan Android One lain tetap punya jadwalnya sendiri, namun biasanya tidak dalam rentang waktu yang lama. ==================================== Selamat menikmati pembaharuan terbarunya! ![]() Sekian dari saya. Aqshal out. Yuk.. #JUSTFORMIFANS |
In order to fulfill the basic functions of our service, the user hereby agrees to allow Xiaomi to collect, process and use personal information which shall include but not be limited to written threads, pictures, comments, replies in the Xiaomi Community, and relevant data types listed in Xiaomi's Private Policy. By selecting "Agree", you agree to Xiaomi's Private Policy and Content Policy .
Agree